Tips Menjadi Blogger Produktif

Tips Menjadi Blogger Produktif
Apa sih enaknya jadi Blogger?

Beberapa orang pernah bertanya pada saya, “Apa sih enaknya jadi Blogger?”

“Banyak banget. Utamanya, saya bisa mengekspresikan segala pemikiran lewat tulisan. Berbagi pengalaman menggunakan kendaraan kata-kata. Kelebihan lain menjadi Blogger adalah bisa jalan-jalan ke sana-sini, datang ke berbagai acara, dan bisa dapat produk gratis he he he,” jawab saya. Dengan jawaban tersebut, beberapa teman malah berminat jadi Blogger juga.

Memang benar lho, jadi Blogger itu enak. Apalagi jika ditekuni. Betul bahwa mengekpresikan diri lewat tulisan adalah yang utama. Sisi lainnya, saya bisa ‘menghasilkan’ dari sini. Hari ini, Blogger merupakan profesi bukan sekadar hobi. Itu merupakan pilihan tetap di wilayah hobi atau menjadi profesi. Blogger merupakan profesi yang waktunya cukup fleksibel. Kamu bisa memilih dan memilah apa saja liputan atau produk yang mau diambil sesuai dengan passion-mu. Misalnya, saya hobi makan, saya akan mengambil liputan yang membahas makanan atau mencicipi produk makanannya sendiri. Kalau kamu punya passion terhadap fasyion, kamu bisa memilih liputan seputar kegiatan tersebut.

Namun jangan salah, di balik semua semua profesi ada konsekuensi. Apa konsekuensi menjadi Blogger? Kita dituntut selalu produktif menghasilkan tulisan. Berikut merupakan tips saya agar menjadi Blogger produktif:


Pertama, meningkatkan terus kemampuan. Content is a King! Sejatinya website yang kita kelola akan bisa dikunjungi dan punya pengunjung setia karena mereka membutuhkan informasi, hiburan, pendidikan, dan kontrol sosial. Menurut saya, fungsi blog pribadi tidak berbeda jauh dengan fungsi media massa pada umumnya. Bedanya, dari sisi point of view berbasis pengalaman. Bagaimana kita menyajikan suatu informasi, pendidikan, hiburan, dan kontrol sosial dengan gaya kita sendiri dengan renyah, cerdas, dan faktual?

Tips Menjadi Blogger Produktif
Fungsi blog

Berlatih menulis dan membaca wajib hukumnya. Jangan karena kita merasa website sendiri lalu mengabaikan kaidah-kaidah penulisan. Tentu kita ingin agar pembaca bisa menikmati dan meresapi tulisan kita. Maka kita harus selalu meluangkan waktu untuk terus menggali potensi dan ilmu menulis. Sajikan informasi sesuai fakta maupun opini yang bisa dipertanggungjawabkan. Ditambah lagi kita mesti meningkatkan kemampuan lain semacam memotret, mengolah video, dan mendesain. Menjadi Blogger berarti memilih untuk berproses belajar tanpa henti untuk meningkatkan terus kemampuan.

Tips Menjadi Blogger Produktif
Blogger harus melatih diri

Kedua, harus pandai manajemen waktu. Ada tiga hal penting yang harus kita pegang menurut saya ketika kita terjun dalam dunia profesi Blogger, yaitu konsisten berlatih menulis, meliput acara atau me-review produk, dan menuangkannya ke dalam tulisan di blog post.

Apa bedanya profesi dan hobi? Profesi itu menghasilkan profit, hobi kebanyakan menghabiskan profit. Misalnya, saya hobi menonton film, otomatis saya banyak mengeluarkan biaya untuk pergi ke bioskop atau membeli DVD. Beda lagi ketika saya memilih profesi movie maker, saya tentu akan mencari jalan mendapat investor membiaya film bikinan saya. Tayanglah film bikinan saya di bioskop, saya tentu mengharap banyak penonton agar mendapat keuntungan. Sederhananya begitu. Di sisi lain, tentu saya juga mempertimbangkan konten film yang berbobot demi mencerdaskan bangsa.

Tips Menjadi Blogger Produktif
Hobi feat Profesi

Apakah profesi dan hobi bisa seiring sejalan? Bisa banget! Semua hal yang berasal dari hobi bisa menjadi profesi, dengan catatan, kamu berusaha menguasai hobimu sebaik mungkin. Dan kalau sudah menjadi profesi, tidak ada lagi istilah moody. Anggap saja ada orang yang mau membayar kamu untuk melakukan apa yang kamu cintai. Asyik, kan?

Terkait dengan dunia Blogger, kenapa ada poin meliput acara dan me-review produk? Ya, betul. Dari situlah, jalan seorang Blogger mendapat profit. Liputan acara maupun review produk erat kaitannya dengan deadline. Tepat waktu publish blog post. Selesai sampai disitu? Tidak. Jangan lupa menyisihkan waktu untuk menyebarkan tulisan kita di berbagai sosial media. Lakukanlah secara berkala.

Dari banyak hal tersebut kita dituntut disiplin untuk meluangkan waktu belajar dan belajar. Sementara peran kita dalam masyarakat menuntut waktu, seperti kita juga punya pekerjaan tetap, seorang ibu, istri, anak, sahabat, dan lain-lain. Sekilas memang Blogger memiliki waktu yang fleksibel namun kita mesti pandai membagi waktu untuk peran lain itu.

Saya punya formula dalam membagi waktu membagi peran-peran di atas. Pagi sampai siang adalah waktu mempersiapkan kebutuhan keluarga, siang sampai sore adalah waktu bekerja, sore sampai malam untuk bersantai (biasanya membaca, menonton film, atau ngopi-ngopi cantik bersama teman), dan malam untuk menulis blog dan novel. Makan siang dan malam, saya usahakan sebagai waktu privat berbincang dengan keluarga. Dan weekend, saya usahakan sebagai waktu berkunjung ke rumah orangtua. Apakah setiap hari persis begitu? Tidak juga, sekali lagi, saya punya waktu yang fleksibel, saya bisa saja menukar jadwal dalam satu hari.

Tips Menjadi Blogger Produktif
Manajemen waktu

Nah, kamu bisa mengolah formula sendiri sesuai dengan kebutuhanmu dalam menjalani berbagai peran. Kesadaran memiliki banyak peran itulah yang utama membentuk manajemen waktu. Kesadaran tersebut akan menggerakan tubuh, hati, dan pikiran pada mekanisme kehidupanmu.

Ketiga, menjaga kesehatan. Saya pernah bertanya pada beberapa Blogger, kapan mereka meluangkan waktu untuk menulis? Ternyata jawabannya kebanyakan adalah pada malam hari. Otomatis waktu untuk istirahat berkurang. Jika kita tidak pandai untuk menjaga kesehatan, maka tubuh menjadi mudah terserang penyakit.

Saya sendiri sering terkena masuk angin jika bahan tulisan sudah menumpuk. Hal tersebut terjadi karena bisa saja dari pagi hingga malam saya meliput acara kemudian malamnya saya begadang untuk menulis. Besoknya, saya masuk angin deh. Menyiasati hal itu, agar tubuh tetap fit, saya mengonsumsi Tolak Angin Sidomuncul yang merupakan obat herbal terstandar, terbuat dari bahan pilihan seperti jahe, daun mint, kayu ules, cengkeh dan adas. Tolak Angin bermanfaat meningkatkan kekebelan tubuh melalui parameter kenaikan sel T.

Tips Menjadi Blogger Produktif
Minum Tolak Angin untuk menjaga kebugaran

Tolak Angin diproduksi secara modern dan higienis di pabrik berstandar GMP (Good Manufacturing Practice) yang telah melalui uji toksitas subrkronik dan uji khasiat yang terbukti dapat memelihara dan menjaga daya tahan tubuh. Saya tidak perlu menunggu masuk angin agar bisa minum Tolak Angin, saya bisa mengonsumsi Tolak Angin untuk menjaga ketahanan tubuh. 

Tips Menjadi Blogger Produktif
Olaraga untuk menjaga kesehatan

Selain itu, saya juga meluangkan waktu secara berkesinambungan untuk olahraga. Dengan menjaga kesehatan kita bisa terus produktif mengisi blog.

Keempat, sediakan waktu untuk refreshing. Seperti pun profesi lain, menjadi Blogger juga rentan terkena penyakit ‘jenuh’. Bayangkan jika kita setiap hari harus menghasilkan dua sampai tiga artikel. Kejenuhan akan cepat melanda. Maka selalu luangkan waktu untuk refreshing seminggu sekali untuk mengobati kelelahan berpikir. Tidak perlu pergi jauh-jauh, kita bisa memilih tempat wisata dalam kota atau sekadar nonton film.

Tips Menjadi Blogger Produktif
Refreshing nonton ke bioskop

Waktu refreshing bisa kamu artikan juga sebagai ‘me time’, waktu istimewa kamu memanjakan diri sendiri, refleksi diri, dan kembali mengenali dirimu sendiri. Seperti apa? Kamu pasti tahu apa yang bisa memanjakanmu, misalnya ke salon, main game, dan lain sebagainya. Kalau saya, mengartikan me time tidak selalu menghabiskan waktu sendirian, bisa jadi saya kumpul dengan teman pun jadi me time. Semakin dewasa, semakin jarang pula kesempatan bertemu para sahabat, kan?

Kelima, brainstorming. Pernah mengalami writer’s block? Eh, gimana? Apa Blogger juga mengalami writer’s block? Kalau saya sih, iya. Duh, bulan ini mau nulis apa lagi ya? Cara saya mengatasi writer’s block adalah brainstorming. Biasanya saya berdiskusi dengan Eva, kembaran saya, dengan keluarga dekat, atau dengan sahabat. Dari obrolan-obrolan itu memancing saya untuk mendalami sesuatu. Tring, ide dan semangat menghampiri!

Tips Menjadi Blogger Produktif
Brainstorming

Kamu juga bisa mendapat fasilitas brainstorming dengan mengikuti komunitas, forum, atau organisasi. Keluarkan uneg-unegmu, berdiskusilah bersama mereka. Akan lahir sesuatu yang lebih besar dan tak terduga.

Nah, itu dia tips menjadi Blogger produktif menurut versi saya. Bagaimana dengan versimu?
Evi Sri Rezeki
Evi Sri Rezeki

Selamat datang di dunia Evi Sri Rezeki, kembarannya Eva Sri Rahayu *\^^/* Dunia saya enggak jauh-jauh dari berimajinasi. Impian saya mewujudkan imajinasi itu menjadi sebuah karya. Kalau bisa menginspirasi seseorang dan lebih jauhnya mengubah peradaban ^_^

59 comments:

  1. Waah, aku juga pengin bisa dapet penghasilan dari hobi (ngeblog). :')
    Manajemen waktu itu memang perlu banget. Aku yang masih mahasiswa juga musti bagi waktu gitu. AKu belum pandai, masih belajar. Nggak mudah membagi waktu. >.<

    ReplyDelete
  2. Belum pernah masuk angin sih gara2 ngeblog, tapi mau juga lah blog aku terima job review dari Tolak Angin, hihihi...

    ReplyDelete
  3. Mantap. Bermanfaat buat blogger kayak gue

    ReplyDelete
  4. Uwih, kayak mana caranya mbak biar bisa dapat penghasilan dr ngeblog? #kepo

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ada banyak cara, bisa job review, adsense, atau affiliate :)

      Delete
  5. aku manajemen waktu yang susah --" bisanya malem aja huhuhuu
    kudu sedia tolak angin banyak ini

    ReplyDelete
  6. Aku yang masih pontang-panting manajemen waktu mbak.....mesti ngurus anak, rumah. Sering begadang juga....efeknya nggak mpe sakit sih.....paling ngantuk aja pas siang:-)

    ReplyDelete
  7. Kalau aku nih masih sulit dalam hal 'Manajemen Waktu' mbak :D Padahal udah diniatin mau fulltime blogger, tapi ngatur waktunya masih belepotan. Alhasil kadang sehari nggak produktif heeee

    ReplyDelete
  8. Betul, Epi! Aku juga mau aktif ngeblog lagi. Ajarin cari link postingan baru ke akun goodreads dong >_<

    ReplyDelete
  9. Nice info :-)

    Berlatih menulis dan membaca emang wajib, soalnya kalo cuma membaca aja tapi ga menulis, sayang "ide" yang ada dalam otak ga tersalurkan (ga jadi blogger entar namanya hehe). Kalo menulis aja tanpa membaca juga kacau, soalnya dari membaca bisa ngelihat berbagai sudut pandang dan gaya menulis yang berbeda-beda,dan memperkaya kosakata juga.

    Writer's block emang ngeselin hehe. Selain ngobrol sama temen atau keluarga, kadang brainstorming yang saya lakuin adalah membaca, menonton dan mendengarkan musik.

    ReplyDelete
  10. brainatorming memang perlu y mbk, kadang2 suka hilang ide gt..
    tengkiu tipsnya :)

    ReplyDelete
  11. Managemen waktu itu memang plg penting ya mak. Kdg msh suka terlena. Eh, tau2 dah kepepet deadline. Hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya sama Mbak. The power of deadline banget hehe

      Delete
  12. Waw makasih share nya mba. Sya juga mulai mempertimbangkan blog sebagai satu hal yg menghasilkn nmun disesuaikan dwngan waktu utk keluarha

    ReplyDelete
  13. Artikelnya kece ^^
    Sekarang waktu untuk ngeblogku di pagi hari saat suami berangkat kerja dan sebelum melakukan pekerjaan rumah ^^

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ngeblog pagi hari lebih sehat sebenarnya daripada malam, Mbak :)

      Delete
  14. Hai mba evi, salam kenal
    Aku nulis blog ataupun yang lain, waktunya tak tentu. Meskipun paling longgar dan enak waktunya ya malam hari, sesudah shalat Isya'.
    Karena kerjaan rumah sudah beres

    ReplyDelete
  15. mksh sharenya kaka...futunya keren2

    ReplyDelete
  16. Hihihiii versiku cucah karena harus sering mengalah dg kepentingan anak2. Seringnya disambi dg kerjaan rumah. Kalau ide jarang mentok karena banyak keseruan sehari-hari yg bisa ditulis.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Mbak Lus. Mbak termasuk blogger produktif menurutku :)

      Delete
  17. boleh nih tips nya di save mba hehehe biar saya menjadi blogger produktif hehehe

    ReplyDelete
  18. blogger.. antara hobi dan profesi ya,,, kembali lagi pilihan dari masing-masing dari setiap kita :)

    ReplyDelete
  19. Klo habis begadang, ngerjain postingan paginya bawaanya ngantuuk dan lemes...padahal kerjaan kantor juga sdh menunggu.
    Klo gak begadang, siasatin waktunya yang susah..
    Manajemen waktunya masih acak kadul nih
    BTW TFS ya mak...

    ReplyDelete
  20. Eviiii...
    Aku sering banget tuh kena writer's block...
    Berasa mentok aja gitu dan gak tau mau nulis apaan...
    Tapi biasanya sih me time-nya nge-drama aja siiih hehehe...
    *mudah terpuaskan anaknya*

    ReplyDelete
    Replies
    1. Huahaha bener Teh, me time nonton aja. Kita mah anaknya sederhana :D

      Delete
  21. Wahhhhh, content is a king. He em, membagi waktu itu yang aku masih sulit, Teh.

    ReplyDelete
  22. Managemen waktuku nih masih acak-acakan. Huhuhuhu... :'(((

    ReplyDelete
  23. Sama dengan eman lainnya, aku sedang terjebak dalam waktu. Bhahaha Manajemen waktu cukup susaaah skrg, Kak. Hiks

    ReplyDelete
    Replies
    1. Semangat Idah, sama ngurus dede ya sekaarang :)

      Delete
  24. Content is a King ya, hihi tulisanku tulisanku kebanyakan curhat dan iklan *tutupin muka pake wajan :D

    ReplyDelete
  25. mgt waktu emg ptg bgt yaaa.... udh semingguan ini blogku kurang terurus nih mba..kerjaan kantor lg bnyk2nya -__-.. jd tiap sampe rumah malah udh males buka blog dan BW... biasanya pas lg cuti , baru deh aku puas2in utk BW dan update blog

    ReplyDelete
  26. manajemen waktu...itu masalahku :D

    ReplyDelete
  27. artikel anda mengenai komputer stick yang dilengkapi prosesor intel broadwell sangat bermanfaat dan menarik.

    Saya juga mempunyai tulisan yang sejenis yang bisa anda kunjungi di Publikasi Teknologi Informasi

    ReplyDelete